1
Assalamualaikum Wr. Wb.
Apa kabarnya para wargi sadaya? Semoga selalu dalam keadaan sehat biar kita bisa saling nyapa dan terus silaturahmi, kemarin saya telah memposting hambatan dalam membina hubungan, nah biar bisa terus berkomunikasi, sekarang saya posting tentang cara membina hubungan kemanusian.
membina hubungan kemanusiaan emang rada gampang-gampang susah sih, tapi ada cara biar hubungan yang kita bina bisa jadi lebih baik lagi. Berikut cara dalam membina hubungann kemanusian yang baik.
1. Empati
Empati adalah pondasi dari semua interaksi hubungan antar manusia. Mampu merasakan kondisi emosional orang lain, maka kita bisa membina relationship yang akrab dengan orang lain. Bisa diumpamakan sebagai berikut, hari ini … wargi sedang bekerja dan kemudian karena ada sesuatu hal yang menganggu aktifitas kerja hingga akhirnya mengalami penurunan aktifitas hingga akhirnya terjadi konflik dengan rekan kerja hingga dengan pimpinan disuatu perusahaan. Kemudian setelah pulang kerja, bertemu dengan teman wargi dan wargi diajak bareng untuk “hang out” bersama teman wargi, namun teman wargi merasakan wargi sedang dalam kondisi gelisah, oleh karena itu teman wargi mengontrol keinginannya untuk “hang out” bersama wargi dan mengajak sharing tentang masalah wargi. Hal itu bisa dikatakan curhat atau sharing. Namun bila teman wargi tidak ada rasa empati, maka raut muka wargi menjadi tambah gelisah dan tidak tenang. Maka wargi merasa tidak cocok dengan teman wargi, sehingga membuat perasaan jengkel dan tidak senang. Dari contoh ini bisa ditebak, hal apa yang akan terjadi tidak ada rasa saling memahami seseorang atau orang lain.2. Menjadi Pendengar yang baik
dalam berkomunikasi, lebih banya orang yang suka bicara dari pada mendenganr. Untyuk mencapai komunikasi yang baik, wargi harus memberikan orang lain berbicara terlebih dahulu dan mencoba memahami arti kata yang sebenarnya melalui gerak-gerik tubuhnya. Tapi jangan hanya mendengar saja, beri juga komentar.3. Memberi balasan.
Tanggapi setiap bahasan yang dilontarkan, Apabila bertemu muka, pandang wajahnya dengan ikhlas dan anggukan kepala pada saat pembicaraan berlangsung. 4. Jangan bertengkar.
Jika terjadi perselisihan dalam pembicaraan usahakan untuk menyamakan pendapat, memang di rasa sangat sulit untuk menyamakan pendapat, tapi perbedaan pendapat akan menimbulkan pertengkaran, jadi lebih baik mengalah dan membicarakannya dilain waktu agar lebih tenang.5. Menerima dengan sepenuh hati
Setiap manusi pasti ada kelemahan dan kelebihannya. Apabila wargi berteman dengan orang lain, wargi harus bisa menerima kelebihan dan kekurangannya.. Semua orang mempunyai sesuatu yang bisa kita pelajari dan kita contoh, apabila kita dapat melihat kelebihan itu.6. Memberi kata-kata manis
Setiap orang pasti senang apabila di puji. maka pujilah dengan kata-kata yang enak di dengar, saya tidak mengajarkan wargi untuk berbohong. Tapi kita harus belajar menggunakan bahasa yang paling tepat dan cocok untuk mempererat hubungan kemanusiaan.7. Mudah Didekati
Menjaga image diri dari segi penampilann, percakapan, gerak-gerik tubuh, agar memberi kesan yang baik untuk orang lain dan menarik perhatian mereka untuk mendekati wargi.8. Perhatian
setiap oarang ingin di perhatikan, mengambil inisiatif untuk memberikan perhatian pada kehidupan, pekerjaan dan masa depan orang lain. 9. Bersyukur
Kita harus senantiasa bersyukur pada Alloh SWT yang telah mengijinkan kita untuk hidup dalam masyarakat yang aman,damai dan makmur. juga jangan lupa berterimakasih kepada Ayah dan Ibu, anggota keluarga serta orang-orang yang telah memberikan bantuan kepada kita selama ini. tanpa mereka, kita tidak mungkin berada pada saat ini.10.Memaafkan kesalahan orang lain
Setiap manusia pernah melakukan kesalahan atau kehilapan dengan tidak sengaja. Kita harus memberi kesempatan kepada orang lain untuk memperbaikinya, Setelah memaafkannya, kita harus melupakan kesalahan yang pernah di buat.Semoga bermanfaat.
1 komentar:
Kiat-kiatnya sangat menarik namun sulit untuk dilaksanakan apalagi untuk menerima dengan sepenuh hati dan member kata-kata manis …. Susah…